Тёмный

Ketika Salah Ngomong | Ustadz Ammi Nur Baits 

anb channel
Подписаться 338 тыс.
Просмотров 7 тыс.
50% 1

KETIKA SALAH NGOMONG
Ustadz Ammi Nur Baits حَفِظَهُ الله تعالى
🗓️ Rabu, 8 Mei 2024
🏢 Studio ANB Channel, Krajan, Sleman
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
Kesalahan manusia ada beberapa antara lain :
1. Berdosa : semua maksiat
2. Tidak berdosa tapi ada kafaratnya : melanggar sumpah
3. Berdosa dan kafarat : bersumpah dengan menyebut nama selain Allah
Secara umum kesalahan yang ada kafaratnya maka lebih ringan dibandingkan kesalahan yang tidak ada kafaratnya. Hadits berikut adalah kesalahan yang menyebabkan dosa dan ada kafaratnya
عن أبي هريرة رضي الله عنه مرفوعاً: «من حَلَفَ فقال في حَلِفِهِ: بِاللاَّتِ وَالْعُزَّى، فليقل: لا إله إلا الله، ومن قال لصاحبه: تعال أُقَامِرْكَ فَلْيَتَصَدَّقْ».
[صحيح] - [متفق عليه]
Dari Abu Hurairah raḍiyallāhu 'anhu secara marfū, "Demi Lāta dan 'Uzzā, maka hendaklah dia mengucapkanlah, "Lā ilāha illallāh (Tidak ada tuhan yang berhak disembah dengan benar kecuali Allah)! Barangsiapa yang berkata kepada temannya, "Kemarilah, ayo kita berjudi !" maka hendaknya ia bersedekah!"(Hadis sahih - Muttafaq 'alaih)
Nabi ﷺ memerintahkan kepada orang yang bersumpah dengan selain Allah -Ta'ālā-, seperti Lāta dan 'Uzzā atau selainnya, hendaknya ia mengucapkan, "Lā ilāha illallāh (Tidak ada tuhan yang berhak disembah (dengan benar) selain Allah)! Siapa mengatakan kepada temannya, "Aku bertaruh denganmu bahwa ini begini dan begitu," maka hendaklah ia bersedekah!
عن عبد الله بن عمر رضي الله عنهما مرفوعاً: "من حلف بغير الله قد كفر أو أشرك"
[صحيح] - [رواه الترمذي وأبو داود وأحمد]
Abdullah bin Umar raḍiyallāhu 'anhumā meriwayatkan secara marfū': "Siapa yang bersumpah dengan selain Allah, maka dia telah berbuat kufur atau syirik."(Hadis sahih - Diriwayatkan oleh Tirmiżi)
Dalam hadis ini, Nabi Muhammad ﷺ mengabarkan satu berita yang bermakna larangan, bahwa siapa yang bersumpah dengan berbagai makhluk selain Allah, maka dia telah menjadikan makhluk-makhluk itu sebagai tandingan Allah dan pelakunya menjadi kufur kepada Allah; karena bersumpah dengan sesuatu mengharuskan adanya pengagungan kepadanya. Padahal kebesaran (keagungan) pada hakikatnya adalah bagi Allah semata. Karena itu, tidak boleh bersumpah kecuali dengan-Nya atau salah satu sifat-Nya.
wallahu'alam

Опубликовано:

 

16 окт 2024

Поделиться:

Ссылка:

Скачать:

Готовим ссылку...

Добавить в:

Мой плейлист
Посмотреть позже
Комментарии : 6   
Далее
Cool Parenting Gadget Against Mosquitos! 🦟👶
00:21
Konsep Rizki dalam Islam | Ustadz Ammi Nur Baits
1:03:10
Просмотров 4,9 тыс.
Tanda Hati Yang Sehat | Ustadz Ammi Nur Baits
1:13:26
Просмотров 4,4 тыс.
Hukum Jual Beli di Masjid - Ustadz Ammi Nur Baits
5:18
BELAJARLAH DIAM | USTADZ SYAFIQ RIZA BASALAMAH
39:31
Просмотров 226 тыс.
Shalat Malam yang Ideal | Ustadz Ammi Nur Baits
48:48